Menakjubkan Banyak Yang Tak Suka Singkong Rebus Padahal Memiliki Berbagai Khasiat
Ketela pohon atau yang terkenal dengan nama singkong ini adalah pohon tahunan tropika dan subtropika dari keluarga Euphorbiaceae serta memiliki nama latin yaitu Manihot Utilissima. Singkong merupakan salah satu makanan yang cukup dekat dengan masyarakat Indonesia.Singkong mengandung ragam nutrisi, di antaranya Kalsium, Zat Besi, Magnesium, Riboflavin, Vitamin, serta masih banyak kandungan senyawa lainnya.
Singkong mulai kembali populer karena singkong dapat diolah secara kreatif sehingga tidak ada yang menganggap singkong sekarang makanan kampung. Selain itu, singkong juga diketahui sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh serta dipercaya sangat efektif dalam mengatasi berbagai penyakit.
Dengan khasiat yang sangat luar biasa, tentunya tidak terlepas dari kandungan yang dimilikinya. Singkong merupakan sumber energi karena kaya akan karbohidratnya. Namun, singkong memiliki protein yang cukup sedikit justru kandungan protein terbesar terdapat pada daunnya. Inilah khasiat luar biasa jika kamu rajin konsumsi singkong yang direbus.
1. Untuk Perkembangan Otak
Singkong rebus mengandung Vitamin B, Riboflavin, Thiamin dan juga Asam Pantotenant. Di mana ragam senyawa tersebut sangat membantu pertumbuhan otak, serta mampu memaksimalkan kinerjanya.
2. Menurunkan Kolesterol Jahat
Terdapatnya Saponin dalam singkong rebus, berfungsi sebagai pencegahan terhadap penyerapan Asam Empedu maupun Kolesterol dalam usus kecil. Dengan begitu kadar Kolesterol jahat ( kolesterol LDL ) mampu dikendalikan secara efektif.
3. Menyarap Racun dan Lemak Jahat
Dalam singkong rebus tinggi akan kandungan serat, berfungsi membantu penyerapan racun pada sistem pencernaan, serta melancarkan pelarutan lemak jahat yang tidak berguna dalam tubuh. Dengan begitu metabolisme tubuh akan semakin membaik, dan berat badan akan terkontrol.
4. Mencegah Kanker
Tumbuhnya sel kanker akibat dari radikal bebas, lambat laun akan merusak organ tubuh, hingga menyebabkan gangguan serius dan berbahaya. Seperti dilansir dari faktakanker.com (retrieved 12/02/2018), Senyawa alami berupa Vitamin B17 pada singkong rebus, sangat berperan aktif dalam menangkal tumbuh kembangnya sel kanker dalam tubuh.
5. Mampu Menetralkan Asam Lambung
Singkong diketahui mampu untuk menetralkan asam lambung yang sedang naik. Selain itu, tanaman ini juga mengandung senyawa yang dapat memberikan efek baik pada tubuh. Mengatasi asam lambung dengan singkong dipercaya lebih efektif dari pada mengatasinya dengan obat-obatan kimia lainnya. Singkong harus diolah dengan benar, jika salah dalam mengkonsumsi dan cara pengolahannya justru singkong akan memicu timbulnya gejala asam lambung naik. Untuk mengolahnya disarankan dengan merebusnya ditambahkan sedikit garam di atasnya.
Konsumsilah singkong rebus minimal tiga kali sehari untuk mengobati penyakit asam lambung, tapi ingat jangan mengkonsumsi singkong yang digoreng, dibakar atau dalam bentuk lain kecuali direbus. Biasanya pada pagi hari, penderita asam lambung akan merasakan nyeri ulu hati disertai dengan mual, cepatlah konsumsi rebusan singkong agar keluhan tersebut dapat mereda.
6. Ampuh Mengatasi Stres dan Rasa Cemas
Konsumsi singkong rebus ternyata sangat manjur untuk mengendalikan tingkat stres dan perasaan cemas. Bahkan singkong rebus juga cukup efektif untuk memperbaiki mood Anda. Demikian karena singkong rebus mengandung senyawa Magnesium, yang mana berfungsi untuk menenangkan sistem syaraf, sehingga mampu merileksasikan kondisi tubuh kamu.
Belum ada Komentar untuk "Menakjubkan Banyak Yang Tak Suka Singkong Rebus Padahal Memiliki Berbagai Khasiat "
Posting Komentar